Naskah ini versi lama yang diterbitkan pada 2020-10-29. Baca versi terbaru.

Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian Susu Segar UD. Adil Brothers Senduro

Penulis

  • Septin Sri Rahayu STIE Widya Gama Lumajang
  • M. Taufik STIE Widya Gama Lumajang
  • M. Ato’illah STIE Widya Gama Lumajang

Kata Kunci:

Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Keputusan Pembelian

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian susu segar pada UD. Adil Brothers Senduro baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan data primer yang di peroleh dari hasil pengisian kuesioner terhadap konsumen pada UD. Adil Brothers Senduro. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa kualitas produk, tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian, sedangkan kualitas pelayanan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian. Kualitas produk dan kualitas pelayanan secara simultan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian dengan koefisien determinasi sebesar 20,8% dapat dijelaskan oleh variabel independen yaitu kualitas produk, kualitas pelayanan. Sedangkan sisanya 79,2% keputusan pembelian dipengaruhi oleh variabel - variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti harga, merk dan promosi. Berdasarkam hasil penelitian ini, UD. Adil Brothers Senduro perlu mengembangkan kualitas produk susu segar yang sesuai dengan ketentuan perusahaan, meningkatkan kualitas pelayanan terhadap konsumen yang akan membeli susu segar serta memberikan rasa percaya kepada konsumen untuk melakukan pembelian ulang  susu segar.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-10-29

Versi

Terbitan

Bagian

Articles