Analisis Determinan Struktur Modal pada Perusahaan LQ45 di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2018
Kata Kunci:
profitabilitas, likuiditas, struktur aktiva, dan struktur modalAbstrak
Struktur modal perusahaan LQ45 selama periode 2014-2018 terdapat fluktuasi yang berlawanan dengan ketentuan struktur modal optimal akibat adanya perubahan dalam perekonomian. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan mendapatkan bukti secara empiris tentang hal tersebut dan menemukan kejelasan tentang pengaruh profitabilitas, likuiditas dan struktur aktiva dalam mempengaruhi struktur modal pada perusahaan LQ45 di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2018, baik secara parsial, simultan maupun dominan. Metode penelitian sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan model analisis yang digunakan yakni analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial likuiditas dan struktur aktiva berpengaruh terhadap struktur modal sedangkan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap struktur modal. Secara simultan hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel tersebut berdampak terhadap struktur modal dan struktur aktiva yang paling berpengaruh besar dalam mempengaruhi struktur modal. Sedangkan nilai Adjusted R Square penelitian ini yakni 44,2% menunjukkan bahwa kontribusi profitabilitas, likuiditas dan struktur aktiva terhadap struktur modal adalah 44,2% dan sisanya 55,8% dipengaruhi variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.
##submission.downloads##
Diterbitkan
Versi
- 2020-03-03 (2)
- 2020-03-03 (1)