Menilai Tingkat Kualitas Pelayanan Berdasarkan Kepuasan Pasien Pengguna BPJS pada Puskesmas Jatiroto
Kata Kunci:
Kualitas Layanan, Kepuasan PasienAbstrak
Puskesmas sebagai salah satu fasilitas layanan kesehatan umum yang di berikan pada pelayanan secara menyeluruh dan terpadu kepada masyarakat wilayah di kerjanya dalam bentuk kegiatan pokok. Fungsi dari Puskesmas adalah sebagai pusat pembangunan kesehatan masyarakat dan membina peran serta masyarakat di wilayah kerjanya dalam rangka untuk hidup sehat. Penelitian ini untuk menguji tentang tangible, reliability, responsivenss, assurance, dan emphaty dalam meningkatkan kepuasan pasien. Sebanyak 60 pasien di Puskesmas Jatiroto, Lumajang, Jawa Timur, Indonesia bersedia menjadi partisipan. Pendekatan yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menemukan hanya tangible yang berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pasien. Sedangkan reliability, responsivenss, assurance, dan emphaty tidak memberikan dampak yang signifikan terhadap kepuasan pasien. Jadi, dalam meningkatkan pelayanan perlu adanya peningkatan atas tangible yang nantinya akan memberikan kontribusi dalam upaya meningkatkan kepuasan pasien. Namun tidak menutup kemungkinan hal tersebut agar dilakukan dengan mengembangkan aspek lain terkait reliability, responsivenss, assurance, dan emphaty.